piranti fly fishing |
FLY FISHING ADALAH
Fly fishing adalah sebuah teknik atau cara memancing ikan yang berasal dari negara barat,teknik memancing fly fishing ini merupakan teknik memancing yang elit dan jarang dipakai kecuali oleh orang yang benar-benar memiliki jiwa petualang dan jiwa seni yang tinggi,dinegara eropa maupun amerika teknik memancing fly fishing ini banyak digemari oleh orang-orang kelas atas seperti presiden,para mentri,senator atau yang semisalnya walaupun juga banyak masyarakat umum yang menggemari teknik ini.
Alat-alat atau piranti fly fishing berbeda sekali dengan memancing tenik biasa alatnya antara lain :
ROD ATAU JORAN
joran terdiri berbagai merek mulai dari yang paling murah harganya sampai yang paling mahal.Joran fly fishing biasanya terdiri dari empat bagian atau 4 section.dengan berbahan carbon ataupun graphite, reel seat dan gagan berada di paling pangkal atau belakang,dan memakai ring guide yang juga berbeda dari joran spinning maupun joran bait casting.
REEL ATAU KATROL
Reel fly fishing adalah sangat sederhana tidak seperti reel spining atau baitcasting.yaitu seperti hanya sekedar gulungan atau rol benang dengan pegangan kecil disamping rol.berbahan alumunium,metanium ataupun logam.
Umpan fly fishing kebanyakan merakit atau membuat sendiri,yaitu dengan bahan bulu,benang,serta aksesoris lainnya lalu memakai alat penjepit untuk merangkai atau membuat umpan.
flies atau umpan fly fishing |
LINE ATAU TALI
Tali fly fishing menggunakan tali khusus yang di produksi oleh pabrik dengan berbahan kevlar da campuran karet untuk menghasilkan tali yang lentur bisa memantul serta kuat untuk menarik ikan ketika strike.
diujung line fly fishing ini juga ditambahi dengan senar atau monofilament yang dinamakan leader,untuk meredam kekencangan tali ketika umpan disambar ikan,serta untuk menyamarkan agar tali utama tidak terlihat langsun menyambung pada umpan,karena tali leader biasanya berwarna bening sedangkan tali utama berwarna-warni yang mencolok serta berdiameter lebih besar dari tali leader.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar